Karena di Android ada fitur NFC, selain untuk TopUp Tapcash ada baiknya jenius mengembangkan Emoney untuk Toll entah kerja sama dengan bank lain atau kartu Jenius mendukung untuk menghadirkan Emoney dengan memanfaatkan NFC di HP untuk pembayaran di Tol sehingga kita tidak perlu menggunakan kartu emoney/toll untuk pembayaran… sehingga dengan NFC di Android, Jenius dapat melakukan pembayaran etoll dengan Tap menggunakan HP yang mungkin saja didebet dari saldo utama Jenius…
Launched Ideas
-
Ideas by Alwi24, Sofyan, Taryo, & 20 Co.Creators lainnya.Ideas by Afri Sembiring, Kevin Kegen, @ipank81, dan @pidutIdeas by Abi Ardhillah & Yenny GozaliIdeas by Abi Ardillah, Adwin Adhynata, Stephan, @Abuseri, dan @ErickfloorzIdeas by @stefanidh, Audrey Wijaya, Anggiet D. Kestri, dan Tajuddin AkbarIdeas by William Giovanni
Punya ide untuk pengembangan Jenius? Yuk submit ide kamu di Jenius Co.Create
Jenius Ideas
1pembayaran E-toll dengan Jenius & NFC
- By ErickFloorZ
- December 26, 2022 at 4:30 pm
- #JeniusIdeas - New
0Penambahan Kategori Moneytory
- By Edoprabowo
- December 26, 2022 at 4:27 pm
- #JeniusIdeas - New
Selamat siang perkenalkan saya Edo. Saya punya saran untuk kategori uang keluar atau masuk ditambah “Untuk orangtua atau kasih orangtua”. Terima kasih, maju terus Jenius dengan fitur Moneytory yang sangat membantu keuangan saya.
0Fitur Autodebit Terjadwal di Jenius
- By kegen2011
- December 26, 2022 at 4:24 pm
- #JeniusIdeas - New
Halo Jenius, senang sekali bisa menulis lagi di forum Co.Create. Pada kesempatan kali ini, saya ingin mengajukan ide untuk penambahan fitur di Jenius nih. Jadi berangkat dari masalah saya yang setiap bulannya harus melakukan transaksi redundant (berulang-ulang) seperti pembayaran kartu kredit, transfer uang bulanan ke orang tua, dan juga top up listrik token dengan nominal yang sama.
Nah, sering kali saya lupa untuk melakukan kegiatan tersebut. Lupa ini terkadang mengakibatkan beberapa hal buruk, seperti uang saya telah habis, padahal belum transfer ke ortu, pembayaran kartu kredit saya lewat batas sehingga terkena denda dan bunga.
Untuk itu, saya ingin mengajukan ide agar Jenius dapat membuat fitur auto debet terjadwal. Maksud saya adalah fitur seperti transfer dan juga pembayaran dapat dijadwalkan secara otomatis (autodebit) setiap bulannya di tanggal yang sama. Contohnya, saya menerima gaji pada tanggal 25 setiap bulannya. Pada fitur autodebit, pada tanggal 26-nya secara otomatis, sejumlah uang di tabungan saya akan ditransfer ke rekening orang tua saya. Saya rasa itu ide yang ingin saya sampaikan hari ini. Semoga dapat diwujudkan ya, karena akan sangat membantu kita untuk berbakti. Terima kasih, Jenius.
1Jenius X Apple Pay
- By rarstra
- December 26, 2022 at 4:22 pm
- #JeniusIdeas - New
Jenius udah berkembang pesat banget dan fitur-fiturnya makin banyak. Aku punya ide, “Bagaimana kalo Jenius membawa Apple Pay ke Indonesia?” Hidup pasti lebih gampang. Kenapa? Karena dengan adanya Apple Pay, kita gak perlu ribet lagi untuk scan dan segala kelemahan QRIS. Kita cuman masukin Kartu Jenius kita ke App Wallet di iPhone lalu TAP (NFC iPhone) ke merchant yang sudah mendukung PayWave tentunya. Gampang dan ga perlu signal! Kenapa harus Jenius yang membawa Apple Pay ke Indonesia? Karena Jenius sudah sangat innovative sekali, rasanya sangat aneh dan ada yang kurang kalo Jenius dengan Visa PayWave nya belum membawa Apple Pay ke Indonesia. Jadi saya encouraged Jenius untuk segera membawa Apple Pay ke Indonesia! Ayo semangat Jenius!!!
0Update Website Co.Create dan Buat Aplikasi
- By monadarwin
- December 26, 2022 at 4:18 pm
- #JeniusIdeas - New
Hai Tim Jeniusb Co.Create, aku mau share ide. Tapi aku lupa apakah sebelum-sebelumnya sudah pernah hehe.
Untuk Co.Create, semoga ke depannya ada aplikasinya. Pasti bakal lebih seru dan lebih mudah aksesnya, termasuk bisa nulis artikel atau share pengalaman melalui aplikasi (bahkan bisa disimpan di draf sebelum diposting atau submit hihihi).
Terus, mungkin ke depannya juga bisa saling lihat profil Co.Creator lain (tentunya menampilkan informasi umum saja, tanpa data pribadi yang bersifat rahasia; salah satunya bisa melihat tulisan atau thread apa saja yg pernah dibuat oleh Co.Creator tersebut). Selanjutnya, semoga tulisan yg diposting atau submit bisa diedit atau dihapus bila ada kesalahan penulisan/pengetikan. Thank you, Jenius Co.Create!
1Dark Mode
- By koekoeh
- December 26, 2022 at 2:39 pm
- #JeniusIdeas - New
Dear Jenius,
Tidak ada rencana membuat jenius versi dark mode (tema gelap) kah? Karena selain menghemat daya di gawai juga lebih sehat untuk mata, terutama di waktu malam atau cahaya redup. Terima kasih.
0Login ke Jenius Web via App
- By Fajran
- December 26, 2022 at 2:35 pm
- #JeniusIdeas - New
Supaya kita tidak perlu memasukkan e-mail/password lagi untuk login ke Jenius web, bisa disediakan mode otentikasi via app. Contoh: tampilkan QR code yg bisa di-scan oleh app untuk proses otentikasi. Metode otentikasi ini sudah dipakai oleh bank seperti ABN AMRO di Belanda. Terima kasih!
0Yuan & Won
- By Irsan
- December 26, 2022 at 2:30 pm
- #JeniusIdeas - New
Hi Jenius, apakah bisa menambah tabungan untuk mata uang Chinese Yuan dan Korea Won?
0Transaksi Mata Uang Asing
- By rauufoktavian
- December 26, 2022 at 2:04 pm
- #JeniusIdeas - New
Hello,
Saat ini Jenius baru menyediakan fasilitas untuk mata uang asing. Kalau bisa kedepan update untuk fasilitas transaksi mata uang asing jadi bisa langsung terima atau transfer mata uang asing tanpa perlu convert ke rupiah? Terima kasih.
1Akun Bisnis Jenius dengan Nama Usaha Agar Lebih Profesional
- By Dianto
- December 26, 2022 at 2:01 pm
- #JeniusIdeas - New
Kapan ya Jenius untuk akun bisnis bisa menggunakan nama usaha? Jadi saat klien melakukan pembayaran, akan muncul sebagai nama bisnis bukan personal, jadi lebih profesional. Yang mana sudah ada tersedia di bank lain untuk pendaftaran rekening usaha.