Saya sudah menjadi pengguna Jenius sekitar 3 tahun dan tahun ini beruntung untuk diberikan fasilitas Kartu Kredit Jenius. Apakah memungkinkan jika pembayaran dengan metode QRIS bisa terhubung dengan opsi sumber dana atau “saldo” kartu kredit?
Hal ini dimaksudkan agar pencatatan pengeluaran bisa terlihat dan tercatat juga terpusat dalam 1 kartu saja seperti yang selama ini saya lakukan dengan Kartu Debit Jenius dan fitur Moneytory. Terima kasih dan semoga bisa terealisasi. Semoga Jenius semakin sukses dan berjaya…!
Saya sangat tertarik dengan Jenius. Mohon agar menyediakan fitur hidup-matikan fitur Contactless/Paywave Visa baik dalam negeri maupun luar negeri, fitur on-off transaksi Internasional, maupun debit online seperti belanja di Amazon, Ebay, Aliexpress agar mencegah kebobolan.
Ketika pembayaran QRIS mohon pake PIN jangan pakai Password, menambah fitur barcode CPM untuk di scan mesin kasir. Selain itu, saya mengusulkan kartu m-Card jangan orange saja tapi bervariasi warna biru tua, hitam, ungu agar gak terkesan bosan dan ada desain gambar menarik.
Salam, saya ada sedikit masukan yang mungkin bisa jadi pertimbangan tim internal Jenius. Di mana saya baru daftar Jenius Business untuk keperluan bisnis saya. Setelah saya buka menu Cards kemudian saya klik Virtual Debit Card akun bisnis saya, terdapat tab transaksi yang isinya ternyata tercampur dengan History Personal Account saya, sedangkan virtual card bisnis dan personal pastinya berbeda dong ya.
Mungkin sebaiknya agar dipisahkan antara history transaksi di m-Card Business dan personal account ya. Terima kasih.
Hai Jenius. Saya mau mengusulkan agar fitur scan QRIS di Jenius ke depannya dapat menyediakan pilihan sumber dana, baik itu dari Saldo Aktif ataupun dari Kartu Kredit Jenius. Terima kasih.
Saya Fenny, salah satu pengguna Jenius. Kebetulan saya rutin gunakan Jenius untuk uang tabungan. Kendala yang saya alami dari aplikasi Jenius, yang menurut saya kurang memudahkan ada pada fitur In dan Out. Jadi semisal ada uang masuk sebesar Rp1 juta lalu ada uang masuk kembali sebesar 1 juta, maka yang ditampilkam pada In dan Out hanya total dari pemasukan maupin pengeluaran tadi, bukan per poin. Misal di sini ada bank lain (konvensional), waktu saya cek pemasukan dan pengeluaran saya dipermudah dengan menampilkan kolom saldo awal di sampingnya, jadi semisal tertulis saldo masuk Rp1 juta nah saldo sebelum uang masuk Rp1 juta adalah Rp600.000 di sampingnya ada info Rp1,6 juta, lalu misal berkurang Rp600.000 maka pada In dan Out tertulis 1 juta di sampingnya, bukan dari total keseluruhan. Menurut saya hal kecil tersebut sangat memudahkan saya untuk mencatat keuangan saya pribadi saat akan saya kalkulasikan ke Excel.
Fitur ini dimaksudkan supaya pengguna Aplikasi selalu login ke dalam aplikasi dengan tujuan farm entah itu mining ataupun bermain game dan mencari teman di aplikasi, sehingga impression aplikasi akan stabil.
Saat ini sepertinya kebutuhan akan uang asing sudah semakin marak karena pengaruh globalisasi dan juga semakin sering kita mengunjungi negara-negara lain. Terkadang setelah mengunjungi negara luar negeri, mungkin kita masih menyimpan uang negara tersebut. Nah, saya menyarankan agar BTPN dan juga Jenius bisa membuka layanan setoran uang tunai mata uang asing ini, salah satunya supaya para customer yang membawa uang asing sisa ini bisa menabung dan menyimpannya di tempat yang aman.
Tolong dong di Jenius bisa menampilkan kegiatan-kegiatan komunitas yang support masalah sosial, lingkungan, dan lainnya. Jadi kesannya kayak kita bisa manfaatkan tabungan di Jenius untuk membantu mereka.
Halo Jenius. Perkenalkan saya Rasikha Yukti Fadilah. Sering kali kita kesulitan untuk top up kartu Flazz BCA kalau tidak pegang uang tunai. Jadi saya ingin mengusulkan Jenius untuk menambah fitur top up kartu Flazz BCA dengan memasukkan nomor kartu supaya top up-nya makin mudah. Terima kasih.