Ada seseorang yang hidupnya mencari kebahagiaan, tapi gak sedikit yang berusaha terlalu keras untuk bahagia. Padahal, kebahagiaan itu sendiri merupakan sebuah mindset. Meski sumbernya bermacam-macam, kebahagiaan diserap, tumbuh, dan berbuah di benak kita. Bisa dibilang kita sendirilah yang menentukan kita mau atau gak buat bahagia. Makanya, ada kalanya kita perlu belajar mengendalikan diri dan pikiran, bukan sebaliknya. Nah, salah satu konsep pengendalian diri yang bisa kita lakukan adalah mindfulness.
Mindfulness berarti sadar sepenuhnya dalam masa sekarang dan memberikan perhatian utuh atas semua kejadian yang kita alami setiap saat tanpa penolakan/menghakimi/prasangka. Gimana ya buat meningkatkan mindfulness tadi? Salah satu caranya adalah dengan meditasi. Buat kamu yang tertarik untuk present in the moment, kelas Jenius Co.Create yang satu ini cocok untukmu.
Bareng Aprishi Allita, Founder @pishiyoga, kamu bakal diajak untuk meditasi mindfulness bersama-sama. Yang bakal kamu dapat dari kelas ini tentu saja manfaat dari meditasi mindfulness tersebut, seperti
- mengurangi stres,
- meningkatkan kreativitas,
- pikiran lebih fokus, serta
- emosi yang stabil.
Tunggu apa lagi? Kamu cuma harus menyiapkan tempat yang strategis di rumah dan posisi yang nyaman buat meditasi bersama. Langsung aja daftar kelas online-nya dan sampai jumpa!
Detail Acara
Hari, Tanggal: Rabu, 23 Juni 2021
Waktu: 19.00 – 21.00 WIB
Via aplikasi ZOOM
Pembicara
Aprishi Allita – Founder @pishiyoga
Cara Ikutan
- Terdaftar sebagai anggota di website Jenius Co.Create
- Untuk daftar online class ini, kamu harus login dengan akun kamu, kemudian pilih tombol “Register”
- Cek kembali data diri. Kalau mau memperbaharui data pilih “Update Data”
- Registrasi ditutup 22 Juni 2021, pukul 11.59 WIB
- Terbatas untuk 100 peserta
- Setelah data terkonfirmasi, kamu akan mendapatkan e-mail konfirmasi ke e-mail kamu
- Link akses ke aplikasi Zoom akan dikirimkan ke e-mail yang terdaftar di website Jenius Co.Create paling lambat 6 jam sebelum acara dimulai.
- Sudah men-download aplikasi Zoom di laptop atau handphone kamu
- Cek invitation Google Calendar dari [email protected] dan konfirmasi kehadiran kamu, supaya tidak ketinggalan acaranya
- Acara ini tidak dipungut biaya, menggunakan sistem “first come, first served” dan memiliki kuota maksimal 100 peserta
- Tim Jenius Co.Create akan membuka Waiting Room pada aplikasi Zoom 30 menit sebelum acara dimulai.
- Silakan menunggu di Waiting Room aplikasi Zoom sebelum acara dimulai, hal ini untuk memastikan seat kamu aman
- Peserta akan masuk ke Meeting Room acara tepat pukul 19.00 WIB