iB (baca ai-Bi) singkatan dari Islamic Banking dipopulerkan sebagai penanda identitas bersama industri perbankan syariah di Indonesia yang diresmikan sejak 2 Juli 2007. Saat ini layanan perbankan syariah kembali ramai diperbincangkan, apalagi dewasa ini banyak masyarakat Indonesia yang beragama muslim mulai melirik perbankan yang tidak memberikan bunga.
Bisakah Jenius menerapkan Layanan perbankan dengan sistem syariah? atau minimal memberikan fitur Simpanan berbasis syariah di dalam aplikasi Jenius?
-
iB Jenius : Islamic Banking diterapkan ke Jenius. Bisakah?
Comments ( 1 )Write Response
-
kokogiovanni
19 April, 2018 Like ( 0 )Mungkin saja, tetapi kalau BTPN tidak bisa. Mungkin anak usaha BTPN, BTPN Syariah bisa menerapkanya.
-
Peter
19 April, 2018 Like ( 2 )bisa seharusnya dengan BTPN syariah, tinggal bagaimana mekanismenya agar jenius ib dijalankan lewat BTPN syariah tapi dengan fitur yang mirip jenius.
pasarnya sangat besar apabila memang jenius IB bisa diterapkan, dan fitur dream saver bisa dikembangkan dengan tenor lebih panjang seperti tabungan utk umroh/haji, yang dimana tabungan jk panjang akan sgt bagus buat bank karena bisa mendukung pendanaan jk panjang (>1th)-
fachrezyzulfikar
19 April, 2018 Like ( 0 )Yup! betul banget! Dream Saver untuk tabungan ibadah. Setahu saya “Balonku" social experiment Jenius yang pernah dibikin (ada di youtube) menyinggung tentang perjalanan rohani (umroh dan haji termasuk kan)
-
-
jamblang70
07 May, 2018 Like ( 1 )Semoga bisa. Waktu itu pernah kontak Jenius untuk menghapuskan bunga, tapi dijawab gak bisa. Kalau boleh sih diberikan opsi, minimal bisa ada option untuk bisa menghapuskan bunga. Walaupun belum syariah sebenarnya, minimal membuat lebih nyaman menggunakan jenius. Ayo Jenius, please make it happen !
-
Demiansyah
04 October, 2018 Like ( 0 )kalau aku pribadi lebih memilih jenius yang sekarang apa adanya tanpa harus memaksakan membuat yang versi syariah.
-
fachrezyzulfikar
06 October, 2018 Like ( 0 )Tidak ada salahnya kalau Jenius membuat versi syariahnya. Lagipula forum ini dibuat untuk tempat ide-ide dari nasabah : )
-
-
jamblang70
15 October, 2018 Like ( 0 )Kembali ke thread ini setelah beberapa bulan. Mudah-mudahan bisa terwujud di Jenius.
-
K
-
f
Diskusi Lainnya
My Dream Destination is Sa Pa Vietnam
Salah satu destinasi impian saya adalah Kota Sa Pa vietnam,yang masih saya simpan di bucket list impian liburan saya, ingin sekali pergi kesana bersama keluarga kecil saya, kenapa sih saya pilih Sa Pa sebagai destina inmpian saya?
Sa Pa merupakan kot … Selengkapnya
Kuisioner Penelitian
Semangat Pagi! Perkenalkan saya Atalya mahasiswa UPN Yogyakarta
Saya sedang melakukan penelitian untuk tugas akhir dengan judul ‘ Analisis Sikap dan Keputusan Nasabah terhadap Penggunaan Produk Jenius-Perbankan Digital ‘
Jika Bapak/Ibu/Sdr/i adal … Selengkapnya